INDONESIANTUNES.com

Kamis, 09 Desember 2010

1000 Bands United Penting

Image by Kwartetwo :
Kerispatih, kelompok musik pop yang tenar dengan tembang-tembang manis nan romantis, ketika dijumpai 1000 Bands United.com mengaku senang bisa ikut menyemarakkan event 1000 Bands United. Hal tersebut menurut pentolan Kerispatih, Badai, sebagai sebuah konsekuensi atas berkah karir bermusik yang diterima oleh grupnya selama ini.

Selain mengaku senang, event ini menurutnya sangat bagus, karena bakal banyak genre musik yang tampil, termasuk penampilan para musisi senior dan yunior. Oleh karena itu, Kerispatih tak akan menyia-nyiakan event ini untuk tampil maksimal.

Menurut Badai, event ini penting karena berbagai kelompok musik Indonesia yang bisa ikut tampil di event ini akan mengorbankan waktu, skill, serta job untuk kegiatan amal. “Ini sebuah gejala yang luar biasa,” kata keyboardist handal ini seraya mengharapkan event seperti ini mesti lebih sering digelar.

Selain sebagai sarana untuk membantu para saudara setanah air yang menderita karena bencana, pihaknya melihat acara ini juga memiliki nilai berbeda. Acara ini digambarkannya sebagai bukti bahwa bangsa Indonesia sangat menghargai musik dan menghargai kemanusiaan dalam sebuah momentum bermusik.

Sesuai jadwal, Kerispatih bakal tampil pada hari terakhir konser 1000 band (19/12), dan berencana membawakan tiga atau empat buah lagu. Tentu saja, lagu-lagu hits Kerispatih selama ini akan menjadi bagian dalam kesempatan tersebut.

Terkait persiapan mengikuti event ini, Kerispatih mengaku sudah berlatih di tengah padatnya jadwal aktivitas bermusik mereka. “[Kami] ‘menyelipkan’ waktu berlatih di tengah kesibukan Kerispatih,” ungkap Badai seraya menjanjikan penampilan mereka kelak akan menggigit.

0 komentar:

  © Kwartetwo.com Didirikan Oleh Alan Maulana 2010

Kembali Ke ATAS  

IP